Sebanyak 411 Siswa SMKN 1 Singaraja Graduation Ini Harapan Para Pendidik -->

Advertisement

DUKUNG JURNALISME BERKUALITAS DENGAN BERIKLAN DI KABAR BULELENG

Sebanyak 411 Siswa SMKN 1 Singaraja Graduation Ini Harapan Para Pendidik

One Redaksi
Sabtu, 06 Mei 2023


Kabar Buleleng - Massa Pembelajaran ditingkat Sekolah Menengah Tingkat Atas/Kejuruan sudah, memasuki massa akhir dan banyak yang sudah dilepas untuk Bekerja/Melanjutkan Ke tingkat Pendidikan Yang lebih tinggi.

Seperti di  SMK Negeri 1 Singaraja (Smensi) menggelar upacara kelulusan atau graduation yang berlangsung di Gedung Kesenian Gde Manik Singaraja, Sabtu (6/5/2023) yang diikuti sejumlah 411 orang siswa. 

Kepala Sekolah SMKN 1 Singaraja,I Made Darwis Wibawa Kepada Awak Media Berharap Anak didik nya yang sudah selesai menunaikan pembelajaran di sekolah  dapat menerapkan ilmu yang mereka peroleh di Sekolah ke Dunia Kerja  ataupun yang ingin berwirausaha sementara untuk Tamatan yang akan melanjutkan ke Jenjang perkuliahan  dapat menjadikan ilmu di SMK Sebagai bekal  nantinya di perkuliahan . 


"Mereka Sudah memiliki Kompetensi sesuai ilmu yang mereka pelajari dan praktekan di Sekolah, mereka harus bisa beradaptasi dengan dunia kerja maupun dunia pendidikan atau pun berwirausaha,".

Darwis Menambahkan semoga jalinan komunikasi antara alumni dan sekolah agar tetep terjaga, Sekolah yang ia pimpinan juga berkomitmen untuk mencetak Sumber Daya Manusia yang unggul dan Berkompeten di bidang nya masing-masing. 



“nantinya saya harap para alumni dapat menjadi komunikasi baik dengan teman maupun pihak sekolah,sehingga jika ada informasi yang penting agar  tetep dapat di Terima dengan tepat dan cepet, "Pungkasnya.


Sementara itu salah satu siswa yang mengikuti pelepasan Kadek Andini Putri Mengatakan dirinya bangga sudah bisa tamat disekolah yang sudah memberikan pengalaman Kediri nya selama 3 tahun ini, walaupun tercampur dengan belajar online 

"Saya Bangga sudah bisa menamatkan pendidikan nya di jenjang SMK , kedepannya saya berencana untuk meneruskan ke jenjang kuliah dan semoga bisa mendapatkan hasil yang terbaik , begitu juga dengan teman-teman seangkatan saya,"Pungkasnya.

Dirinya  berharap ke depan SMK Negeri 1 Singaraja terus berinovasi untuk mewujudkan Smensi yang unggul dengan sejuta prestasi baik akademik maupun non akademik serta pelayanan yang diberikan kepada siswa nya yang sudah baik bisa menjadi lebih baik lagi (Red